Kapolres Tasikmalaya Gandeng Forum Pelajar Tangani Geng Motor dan Kenakalan Remaja

Minggu, 20 April 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kegiatan TANGKAP SMK di SPP Negeri Tasikmalaya (foto: redaksi)

i

Kegiatan TANGKAP SMK di SPP Negeri Tasikmalaya (foto: redaksi)

Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Moh. Faruk Rozi, menghadiri kegiatan Forum Pelajar Tasikmalaya. Penyelenggara kegiatan ini untuk membangun kesadaran dan mendorong peran aktif pelajar dalam mengatasi persoalan kenakalan remaja.

Dalam sambutannya, AKBP Moh. Faruk Rozi menegaskan pentingnya kolaborasi antara aparat kepolisian, sekolah, dan pelajar. Untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif, khususnya di kalangan generasi muda.

“Pelajar adalah aset bangsa. Kita harus bersama-sama menjaga mereka dari pengaruh negatif, seperti geng motor dan perilaku menyimpang lainnya,” kata AKBP Moh. Faruk Rozi, Minggu, (20/04/2025) bertempat di SMK SPP Negeri Tasikmalaya.

Para peserta Forum Pelajar mengikuti dialog interaktif, berdiskusi dalam kelompok, dan menyampaikan testimoni terkait pengalaman mereka dengan kenakalan remaja. Kapolres juga mengajak para peserta untuk menjadi agen perubahan di lingkungan sekolah maupun masyarakat.

AKBP Faruk juga menekankan bahwa penanganan geng motor bukan hanya tugas polisi. Melainkan memerlukan peran aktif dari seluruh elemen, termasuk pelajar.

“Dengan kebersamaan dan kepedulian, kita bisa menekan angka kenakalan remaja dan mencegah terbentuknya geng motor baru,” ujarnya.

Dewan Pembimbing Forum Pelajar Tasikmalaya, Usama Ahmad Rizal. Ia menyampaikan bahwa peran pelajar sangat vital dalam menciptakan atmosfer sekolah yang positif dan bebas dari pengaruh negatif.

“Kami ingin membentuk karakter pelajar yang kritis dan peduli. Serta siap menjadi bagian dari solusi atas masalah sosial yang terjadi di sekitar mereka,” ungkap Rizal.

Sementara itu, Habib Qosim Nurwahab, anggota DPRD Kota Tasikmalaya. Turut hadir dalam kegiatan tersebut, menyatakan dukungannya terhadap langkah-langkah pembinaan pelajar secara berkelanjutan.

“Pemerintah harus terus mendukung kegiatan seperti ini. Pemerintah siap bersinergi dengan kepolisian dan lembaga pendidikan dalam menciptakan ekosistem pelajar yang sehat dan berdaya,” pungkasnya.

Forum ini mendapat sambutan positif dari para peserta yang berasal dari berbagai SMA dan SMK di wilayah Tasikmalaya. Mereka menyatakan siap menjadi pelopor pelajar yang peduli terhadap keamanan dan ketertiban.

Follow WhatsApp Channel gentra.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

INU Tasikmalaya Luncurkan Program Lembur Sahaja, Perkuat Pengabdian ke Masyarakat
Polres Tasikmalaya Tanam Jagung Serentak di Lahan 22 Hektar Dukung Ketahanan Pangan
SMAN 5 Tasikmalaya Gandeng KPAD Gelar Sosialisasi Antisipasi dan Penanganan Child Grooming
KPAD Tasikmalaya Apresiasi Aparat dan Media, Kasus Konten Kreator “Pacar 1 Jam” Jadi Alarm Etika Digital
Kantor Disdikbud Kabupaten Tasikmalaya Disorot Publik, Isu Pungli dan Kesejahteraan Guru Mengemuka
Kabel Optik Semrawut dan Lemahnya Tata Kelola Infrastruktur Digital di Tasikmalaya
Ribuan Guru Madrasah di Tasikmalaya Protes Kebijakan PPPK dan Meminta Keadilan
Clean The City Libatkan 700 Massa Bersihkan Ruang Publik

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 14:53 WIB

INU Tasikmalaya Luncurkan Program Lembur Sahaja, Perkuat Pengabdian ke Masyarakat

Jumat, 30 Januari 2026 - 11:30 WIB

Polres Tasikmalaya Tanam Jagung Serentak di Lahan 22 Hektar Dukung Ketahanan Pangan

Jumat, 30 Januari 2026 - 08:16 WIB

SMAN 5 Tasikmalaya Gandeng KPAD Gelar Sosialisasi Antisipasi dan Penanganan Child Grooming

Kamis, 29 Januari 2026 - 10:24 WIB

KPAD Tasikmalaya Apresiasi Aparat dan Media, Kasus Konten Kreator “Pacar 1 Jam” Jadi Alarm Etika Digital

Rabu, 28 Januari 2026 - 10:58 WIB

Kantor Disdikbud Kabupaten Tasikmalaya Disorot Publik, Isu Pungli dan Kesejahteraan Guru Mengemuka

Berita Terbaru